APPLE
windows
kelebihan dan kekurangan macbook
Pilih Mac atau Windows ?

Mungkin buat agan agan yang baru mau beli laptop sempet bingung milih Mac dengan design yang mirip iphone atau ipad anda? Atau mungkin anda ingin touch screen laptop dengan Windows terbaru?
nah disini gw bakal bantu menyelesaikan masalah ini.

Model dan harga komputer

OS Windows dapat agan temukan pada berbagai merk dan spesifikasi komputer bahkan rata rata perangkat PC dan tablet jaman now sudah memakai Windows dari pabrik. Harga pun bervariasi dari yang murah sampai yang mahal. nah dari segi desain pun, terdapat bermacam pilihan seperti laptop, desktop, netbook, ultrabook, tablet, hybrid dan lainnya.

sedangkan Mac OS hanya ada pada komputer buatan Apple. Harga lebih mahal dari komputer Windows dengan spesifikasi yang sama. Namun kualitas dan layanan purna jual Apple sangat baik.

Keamanan

Windows adalah OS paling populer dengan katalog software terbesar. Sisi negatif adalah lebih banyaknya virus dan malware pada OS Windows dibanding Mac. Hal ini menimbulkan salah persepsi bahwa Windows lebih rentan dari Mac OS. Apapun OS anda, beli lah program anti virus atau internet security untuk melindungi komputer anda.

Aplikasi dan program

Salah satu perbedaan utama adalah pilihan dan macam-macam software pada masing-masing OS. Mayoritas program komputer dibuat untuk Windows. Banyak perusahaan juga mempunyai software internal yang membutuhkan OS Windows. Begitu pula jika anda ingin main game terbaru dan tercanggih. Secara umum, jika anda ingin dapat menggunakan berbagai macam software maka komputer dengan Windows adalah pilihan yang aman.

Salah satu kelebihan OS Mac adalah berbagai app store yang memudahkan anda membeli dan download program ke komputer anda. Untuk OS Windows, Microsoft Store atau Amazon menawarkan konsep yang sama namun kebanyakan terbatas untuk Windows 8.

Kebiasaan buruk yang bisa menurunkan daya tahan battery laptop agan. klik ini
32 vs 64 bit Windows dan Mac

Baik Mac maupun Windows mempunya 2 versi: 32 dan 64 bit. Versi 32 bit hanya dapat menggunakan maksimum 4GB RAM, walau pun misal komputer anda dilengkapi 8GB RAM. Para versi 64 bit secara teori kapasitas maksimum RAM adalah 16 juta TB. Pada umumnya lebih baik menggunakan versi 64 bit karena program dan fitur terbaru membutuhkan RAM lebih besar. Satu alasan menggunakan versi 32 bit adalah jika ada software lama yang masih anda gunakan dan tidak support 64 bit.

Mac OS versi terbaru dapat anda ganti versi antara 32 dan 64 dengan beberapa kustomisasi sederhana. Komputer terbaru yang dilengkapi Windows umumnya menggunakan versi 64 bit. Namun anda harus installasi ulang seluruh OS jika ingin mengganti ke versi 32.

Perlu diingat bahwa tidak ada perbedaan tampilan apapun pada komputer anda dan umumnya program 32 bit dapat dijalankan pada OS 64 bit.

Kesimpulan

Kembali ke pertanyaan semula: Mac atau Windows? Hal paling utama adalah program yang anda perlukan.  Lalu tentukan merk dan model yang sesuai dengan selera dan budget anda. Setelah menentukan hal-hal tersebut, memilih komputer menjadi lebih mudah.
Kebiasaan buruk yang bisa menurunkan daya tahan battery laptop agan. klik ini

Post a Comment